Cyber Social

HMJ Teknik Informatika yang merupakan wadah aspirasi mahasiswa Teknik Informatika secara keseluruhan, ternyata tidak hanya melakukan kegiatan yang sifatnya individu terhadap jurusan sendiri melainkan juga mengadakan kerjasama dengan pihak/jurusan lainnya. Seperti yang baru-baru saja HMJ_TI lakukan dengan mengadakan kerjasama dengan salah satu jurusan di UIN Alauddin Makassar yakni Ilmu Hukum yang diwakili oleh ILS (Indefendent Law Student). Kegiatan yang bertajuk Cyber Social tersebut ternyata menyita perhatian dari beberapa kalangan terutama kalangan mahasiswa. Hal ini terbukti dengan adanya beberapa organisasi kampus baik itu HMJ, maupun organisasi-organisasi luar HMJ yang selalu mendatangi ruangan Sekretariat HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) Teknik Informatika yang bertempat di Gedung E lt. 2 Fakultas Sains dan Teknologi untuk mendapatkan sedikit pengalaman dari HMJ-TI yang mampu mengadakan kegiatan yang sifatnya melibatkan beberapa elemen kampus.

Kegiatan tersebut dihadiri dan dibuka langsung oleh Wakil Rektor II UIN Alauddin Makassar. “Kegiatan seperti ini selayaknya selalu diadakan oleh badan atau lembaga-lembaga tertentu yang melibatkan 2 pihak atau lebih untuk memupuk rasa kebersamaan” kata Wakil Rektor II disela-sela sambutannya. Acara tersebut dihadiri pula oleh beberapa pemateri besar seperti dari Polda Sulawesi Selatan dan pemateri dari Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar serta pemateri dari Jurusan Teknik Informatika yang juga merupakan Ketua Jurusan Teknik Informatika UIN Alauddin Makassar Bapak Nur Afif, ST., MT.

Post comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

© Copyright Program Studi Teknik Informatika | Fakultas Sains dan Teknologi | Univesitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Slot 88 ||
Server Thailand||
SLOT||
Login Slot88||